Nasi Goreng
Bahan :
2 piring nasi putih
Secukupnya sawi hijau
4 lembar kol / kubis (iris tipis)
2 sosis sapi / ayam
3 butir telur ayam
Secukupnya garam, kaldu jamur
Bumbu halus :
4 siung baput
6 bh rawit merah
Langkah :
1. Goreng telur ceplok terlebih dahulu. Sisihkan
2. Tumis dengan sedikit minyak semua bumbu halus, hingga berubah warna kecoklatan. Sisihkan tumisan di samping wajan biar tidak terkena minyak, karena minyak akan dipakai untuk menggoreng telur.
3. Masukkan 2 butir telur, masak menjadi orak arik telur. Campur semua tumisan dengan telur orak arik. Lalu masukkan sosisnya juga. Masak hingga tercampur rata.
4. Masukkan nasi dan sawi hijau aduk semua bahan menjadi satu. Tambahkan garam dan kaldu jamur secukupnya. Koreksi rasa.
5. Sajikan nasi goreng dengan telur ceplok, irisan kubis, dan taburan bawang goreng.